Fashion Hijab |
Begitu pun untuk mengadiri acara formal, seperti rapat, undangan pernikahan, atau acara formal lainnya pasti Anda harus mengenakan pakaian yang sopan, rapih dan sesuai dengan tema acara. Begitu pun dengan Anda yang mengenakan hijab, pasti bingung mau pakai Fashion Hijab yang pas untuk kalian anak muda agar tidak terlihat seperti emak-emak.
Meskipun Anda masih usia remaja atau masih muda, memadupadankan gaya hijabmu bisa dilakukan dengan cara mix and match, misalnya Anda memiliki sepatu ketz, celana panjang jeans, kemeja, dan kerudung segi empat, ini tidak akan membuatmu norak, karena ini adalah fashion style yang Anda lakukan sendiri, perpaduan warna pun bisa menjadi niali tambah, misalnya kerudungnya bisa mengguankan warna merah, kemeja bisa menggunakan warna merah marun, dan sepatu warna putih, dengan kombinasi warna tersebut style hijabmu akan terkesan stylish, gaul tapi tetap sopan.
Kalau Anda tidak terbiasa dengan celana panjang, bisa mengenakan rok sebagai bawahannya, atasannya bisa Anda mengenakan kemeja atau kaos yang tidak terlalu ketat dan bisa ditamba dengan sweater untuk menambah style dalam berhijab, dan untuk kerudungnya bisa mengenakan phasmina.
Fashion Hijab |
Anda pun bisa mengenakan jaket jeans dengan dipadukan dalaman kaos, celana bahan dan kerudung phasmina, sesuaikan warna dan aksesoris untuk menambah kesan style pada hijab Anda.
Mudah sekali kalau Anda tahu cara mengaplikasikan serta mengkombinasikan warna dan modal baju yang Anda kenakan, karena style hijabmu akan mencerminkan siapa dirmu. Untuk itu, Fashion Hijab yang Anda kenakan harus disesuaikan dengan tema acara agar tidak terlihat norak.
0 comments :
Post a Comment