Nasi goreng ala restoran berbeda dengan nasi goreng biasa, nasi goreng ini biasanya mempunyai racikan bumbu khusus yang bisa membuat saya menjadi lebih lezat, nasi goreng restoran umumnya mempunyai berbagai jenis, seperti nasi goreng ayam, telur, sosis, seafood, sapi dan kambing, sehingga pelanggan bisa menikmati nasi goreng favoritnya menjadi lebih puas.
Resep Nasi Goreng Restoran yang Bisa Anda Coba Dirumah:
1. Siapkan bahan-bahan yang diperlukan
300 gram asi putih dingin.
3 sdm minyak goreng untuk menumis.
100 gram daging ayam rebus, bisa Anda suwir atau potong dadu.
100 gram cumi yang sudah dikupas, lalu potong sesuai selera.
100 gram udang yang sudah dikupas.
5 buah bakso sapi, kemudian iris.
1 butir telur, kemudian kocok lepas.
1 batang daun bawang, kemudian iris tipis.
3 buah cabai rawit, kemudian iris sesuai selera.
2 sdm kacang polong.
Bumbu
2 siung bawang putih.
4 siung bawang merah
Lada putih bubuk secukupnya.
2 sdm kecap ikan.
1 sdm saus tiram.
Kecap manis secukupnya.
Masako Rasa Ayam.
Bahan pelengkap
Telur mata sapi.
Irisan tomat dan timun.
Daun selada.
Kerupuk.
2. Cara membuat nasi goreng ala restoran
Pertama, aduk terlebih dulu nasi putih agar tidak menggumpal untuk siap digoreng.
Haluskan bumbu yang sudah disiapkan tadi atau Anda bisa memilih untuk mencincang hingga halus.
Kemudian panaskan minyak goreng dalam wajan.
Jika minyak sudah panas, tumis bumbu halus tadi hingga harum.
Masukkan ayar suwir, cumi, udang, bakso dan kacang polong, kemudian aduk hingga merata, sisihkan di sisi wajan.
Tambahkan telur, masak orak-arik. Jika sudah matang aduk kembali secara merata.
Masukkan nasi putih, bumbui dengan kecap ikan, saus tiram, lada putih bubuk, kecap manis dan sebagai pelengkap Masako Rasa Ayam secukupnya. Aduk hingga rata dan koreksi rasa.
Jika sudah sesuai selera, tambahkan irisan daun bawang kemudian aduk rata. Lalu hiasi dengan topping telur mata sapi, timun dan tomat.
Masako Rasa Ayam membuat resep nasi goreng menjadi lebih enak dan lezat, Anda bisa membuat nasi goreng ala restoran dengan mudah dan cepat dengan bumbu masak Masako. Masako Rasa Ayam mengandung garam beryodium yang mempunyai takaran yang sudah disesuaikan dengan Angka Kecukupan Gizi (AKG) di Indonesia (2000 mg).
0 comments :
Post a Comment